Noken Post – Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke 76 langsung dari Istana Merdeka Jakarta diikuti secara virtual oleh Wakil Bupati Merauke H. Riduwan, S.Sos Mpd didampingi anggota Forkopimda Merauke dari jajaran Lantamal XI, Kodim 1707 Merauke, Polres Merauke, Kejaksaan Negeri Merauke, Pengadilan Negeri Merauke, Kantor Imigrasi TPI Kelas II Merauke, Lapas Kelas II B Merauke dan Bapas Kelas II Merauke bertempat di Ruang Pertemuan Lapas Merauke, Selasa (17/8).
Selepas upacara kemerdekaan HUT RI ke 76 yang dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo secara virtual, agenda selanjutnya yang selalu dinantikan oleh segenap warga binaan yakni pemberian remisi. Sejatinya pemberian remisi pada setiap HUT kemerdekaan menjadi suatu yang menjadi penyemangat bagi penghuni Lapas di seluruh Indonesia. Menurut Pasal 1 ayat 1 Keputusan Presiden RI no 174 Tahun 1999, remisi atau pengurangan masa menjalani pidana yang diberikan kepada narapidana dan anak pidana yang berkelakuan baik selama menjalani pidana terkecuali yang dipidana mati atau seumur hidup.

Dalam sambutannya, Plt Kalapas Kelas II Merauke, Jimreves Engelstender Muloka, SH menyampaikan Lapas Kelas II B telah mengalami over kapasitas sebanyak 33 orang. Sejatinya Lapas hanya dapat memuat 319 orang sementara yang ada saat ini sudah mencapai 352 orang. Hal ini dikarenakan tahanan dan narapidana yang ada juga berasal dari Kabupaten Boven Digul, Mappi dan Asmat. Kalapas menyadari hal ini menyebabkan pelayanan yang belum maksimal kepada warga binaan.
Pada kesempatan yang sama dalam sambutannya, Wakil Bupati Merauke Riduwan menyampaikan dorongan semangat kepada warga binaan dan menyerahan SK Remisi kepada 226 orang yang berhak menerima remisi yang diwakili oleh 4 orang warga binaan yang terdiri dari 2 laki-laki dan 2 perempuan.

Kegiatan yang berlangsung secara khidmat dan sederhana berjalan dengan baik walau ditengah situasi pandemic Covid 19, Riduwan memberikan apresiasi kepada pihak Lapas Kelas II B, dan berharap pula kepada warga binaan yang berhak menerima remisi agar memanfaatkan waktu-waktu ini dengan baik hingga saatnya bisa berkumpul kembali bersama keluarga. (Will)